Say No to Valentine Day

     14 Februati identik dengan hari kasih sayang. Padahal jika kita menilik lebih dalam, tanggal 14 februari yang sering disebut valentine day berasal dari budaya orang nasrani. Namun kini kebanyakan anak muda di seluruh belahan dunia,  tak terkecuali negara Indonesia yang mayoritas agamanya islam,  sangat antusias merayakan momen tersebut.

Syukur atas Nikmat Allah

Sudahkah Anda bersyukur hari ini?
      Sesuai dengan firman Allah dalam surat Ibrahim ayat 7 : "...Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih"
Dari ayat di atas telah diterangkan secara jelas imbalan orang yang bersyukur dan ancaman untuk orang yang tidak mau bersyukur. Which one will you choose? 
       Allah itu Maha Pengasih. Setiap doa yang kita panjatkan Allah akan mengabulkannya baik secara langsung maupun dalam periode yang cukup lama. Masih diberi kesempatan untuk bernafas saja harus kita syukuri, sebab kalau Allah menghendaki kita tidak bisa bernafas maka kita akan mati. Hal sekecil itu yang terkadang kebanyakan orang menyepelekannya. Padahal jika kita menilik nikmat yang telah Allah berikan kepada kita tak terhitung jumlahnya. "Maka nikmat Tuhan apalagi yang Engkau dustakan?
      Namun sifat ketidakpuasan memang manusiawi, setiap manusia memang dikaruniai nafsu untuk menguji keimanan kita. Hanya saja kita sebagai manusia biasa seringkali tak bisa mengendalikan nafsu sehingga kita menganggap bahwa nikmat yang Allah berikan masih kurang. Semoga seiring berjalannya waktu, kita bisa menjadi pribadi yang selalu bersyukur atas nikmat Allah. Aamin

The First Post

Hey tengoklah! Ini post pertamaku. Tak lupa, semua hal yang baik selalu ku awali dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim. Semoga Allah senantiasa selalu mengiringi dalam setiap langkah.
Aku ingin kembali berkutat dengan blogger setelah sekian lama berpindah haluan ke tumblr. Kenapa? Karena dulunya aku berpikir tumblr itu aksesnya lebih mudah, tapi kurasa sama saja. Dan ternyata blogger itu sudah terkenal sampai kalangan awam, sedangkan tumblr tak semua orang mengenalnya. Yasudah aku putuskan untuk kembali ke blogger. Btw aku menyebutnya kembali ke blogger, karena sebelumnya aku memang sudah pernah memiliki akun blogger. Tapi itu catatan sudah sedari jaman bahula, sudah lama tak terjamah, walhasil jadi suwung, dan yang paling fatal aku sudah lupa passwordnya sehingga tidak bisa log-in lagi.
Aku pikir disini adalah arena yang pas untuk menampung hobi tulis-menulisku. Aku berharap semua tulisan yang saat ini dan nantinya akan kutumpahkan disini, bukan hanya sebatas angin lalu, tetapi juga dapat menginspirasi dan bermanfaat untuk orang lain tentunya. Aamin